Tuesday, March 3, 2015

Betapa Pentingnya Reseller Dalam Bisnis Pemasaran

Leave a Comment
Betapa Pentingnya Reseller Dalam Bisnis Pemasaran

hai,. kali ini saya akan membahas Betapa Pentingnya Reseller Dalam Bisnis Pemasaran
Ide bisnis bisa datang dari mana saja. Nadya Fadila Saib, sukses meramu sabun kecantikan alami hasil penelitiannya menjadi produk jual bernilai tinggi.

bisnistipz.com Nadya rupanya sudah menyenangi dunia kosmetik dan kecantikan sejak masih duduk di bangku SMA. Lulusan Farmasi Institut Teknologi Bandung (ITB) itu kemudian mewujudkan mimpinya setelah lulus kuliah dengan membangun Wangsa Jelita yang bergerak di bidang pembuatan sabun kecantikan pada tahun 2008. “Saya bangun bersama dengan beberapa teman kuliah saya,” kata Nadya.

Kini Wangsa Jelita sudah bisa menjual lebih dari 1000 produknya setiap bulan. Tak hanya itu, perusahaan ini juga telah menghidupkan kembali gairah para petani mawar di Lembang, Jawa Barat. “Kami memanfaatkan produk mereka sebagai bahan dasar pembuatan sabun,” kata Nadya.

Lalu apa kunci sukses Wangsa Jelita?

“Kami banyak memiliki reseller,” ujar Nadya. Menurutnya, sejauh ini sistem reseller terbukti cukup ampuh untuk mendongkrak omset penjualan Wangsa Jelita. “Karena kami membutuhkan orang yang bisa menceritakan mengapa produk yang kami hasilkan memiliki nilai tambah dibandingkan produk lain, dan reseller adalah orang yang tepat.”

Sadar dengan peranan penting para reseller, Wangsa Jelita menjaga betul hubungan komunikasi dengan para reseller tersebut. Salah satunya adalah dengan terbuka menerima masukan dari para reseller dan selalu berusaha untuk menanggapi masukan-masukan tersebut dengan baik dan cepat. 

Kini Wangsa jelita telah memiliki lebih dari 100 reseller untuk daerah Bandung dan Jakarta.

SUMBER

0 comments:

Post a Comment